Bandung. Pussenif Kodiklatad Sukseskan program Pemerintah dalam rangka pemulihan Pandemi ini, seluruh Prajurit Pussenif menerima suntik vaksin Covid-19 Tahap II.

 

Vaksin jenis Sinovac yang diberikan kepada prajurit Pussenif oleh petugas kesehatan Pussenif, bertempat di Aula Daan Mogot Pusdikif Jln. Supratman No 60 Bandung, Selasa (16/03/2021).

 

Danpussenif Letjen TNI Arif Rahman, M.A., memimpin langsung kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap ke dua ini, menyampaikan kepada anggota, “meski sudah divaksin dua kali semua prajurit Pussenif harus tetap dan wajib mentaati peraturan disiplin protokol kesehatan Covid-19.”ujarnya

 

Suntik vaksin Sinovac tahap ke dua yang diberikan setelah jeda selama 14 hari dari suntik Vaksin yang pertama diberikan kepada personel Pussenif. Seperti biasa sebelum pelaksanaan vaksin ke dua terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan kesehatan seperti pengukuran tensi darah dan suhu tubuh serta dilakukan scraning riwayat calon penerima vaksin terkait gejala atau kendala yang dialami pada saat menerima suntik vaksin tahap pertama.(Penerangan Pussenif)