Bandung. Komandan Pussenif Letjen TNI Besar Harto Karyawan, S.H. M.Tr.(Han) memimpin  Rapat Koordinasi awal program kerja Sdirsen Pussenif TA. 2021 khususnya pemilihan bakal calon Danyonif pada semester I TA. 2021, berlangsung di gedung Ahmad Yani Mako Pussenif Jumat (15/1/2020) dengan dihadiri Irpussenif, Dirsen Pussenif, Paban V/Binkar Spersad, para Pejabat Balakpus, Para Pejabat Kasubditbinmantrakorps Kecabangan dan Para Pejabat Pabandya Binkar Kodam.
 
Dalam Amanat Danpussenif selaku Ketua Pankarjab LKT Infanteri mengatakan “ Pada dasarnya Infanteri maupun Kecabangan lain atau LKT fungsional mempunyai fungsi yang sama yaitu memberikan saran tentang proses penelitian hingga penetapan Danyonif dalam mengawal pembinaan karier Perwira TNI AD dalam menentukan kebijakan selanjutnya “ tegas Danpussenif.
 
 Lebih lanjut disampaikan “ Tujuan dilaksanakannya rapat koordinasi awal dan pemilihan bakal calon Danyonif berdasarkan pada Asas transparansi, asas tepat, asas keadilan, asas waskita, sehingga harapan LKT dengan dilaksanakannya rapat koordinasi awal dan pemilihan bakal calon Danyonif dapat memberikan hasil yang baik sebagai saran kepada pimpinan “ harapannya.
 
Tambahnya, Tugas pokok Infanteri adalah Cari, Dekati dan Hancurkan musuh. Untuk menunjang Tupok tersebut maka harus ditunjang dengan 5 kemampuan dasar yaitu fisik yang prima, mahir gerakan perorangan, mahir bernavigasi dan bermanuver untuk Cari dan Dekati Musuh serta mahir menembak dan mahir bela diri militer untuk Hancurkan Musuh.
 
Acara dilaksanakan dengan penerapan disiplin Protokol Kesehatan pencegahan Covid-19 secara ketat. (Penerangan Pussenif)