Pada hari ini diseluruh pelosok tanah air dan perwakilan RI di seluruh luar negeri mengenang sejarah perjuangan bangsa pada masa kelam penjajahan kolonial Belanda di negeri kita Indonesia yang tercinta ini. Segala jerit payah usaha para pahlawan mengangkat senjata sampai meneteskan darah mereka sampai titik darah terakhir hingga dengan rela mengorbankan nyawanya demi terwujud cita-cita bangsa Indonesia ini demi mempertahankan kemerdekaannya.

Dari perjuangan para pahlawan tersebut lahirlah kemerdekaan bangsa Indonesia yang dimana kewajiban sebagai bangsa yang menikmati hasil dari perjuangan itu adalah dengan memberikan mereka penghormatan. Maka dari itu menteri sosial Juliari P. Batubara mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk mengheningkan cipta secara serentak selama 60 detik sebagai wujud memperingati hari pahlawan 10 November 2020 dengan khidmat.

Adapun tema untuk hari pahlawan tahun ini adalah "Pahlawanku Sepanjang Masa", apa yang telah dilakukan para pahlawan kiranya dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan perjuangan mereka. Kalau dulu para pejuang berjuang mengangkat senjata, sekarang kita kaum milenial berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa seperti kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi Covid-19 yang saat ini melanda dunia.

Dalam memperingati hari pahlawan ini, Pussenif kodiklatad melaksanakan apel pagi dengan jumlah peserta yang terbatas dan disesuaikan dengan protokol kesehatan guna mencegah penularan virus Covid-19. Dalam apel pagi hari ini Dandenma Pussenif Letkol Inf Eko Setyawan membacakan amanat menteri sosial yang menghimbau kepada seluruh bangsa Indonesia untuk berpartisipasi memperingati hari pahlawan tahun 2020 sebagai salah satu  bentuk penghargaan atas jasa para pahlawan. Sebagaimana yang menyatakan bahwa “hanya bangsa yang menghargai jasa pahlawannya dapat menjadi bangsa yang besar”.

Kita melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan Bersatu, bergotong royong mengisi kemerdekaan membangun negeri, jangan sia-siakan perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi bumi pertiwi ini, sehingga kita dapat membuktikan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh, berdaya saing, penuh dengan kreasi yang tidak kalah dengan bangsa-bangsa lainnya didunia ini.